Indonesia Coffee Festival 2024: Talkshow, Kompetisi dan Pameran cara Membangkitkan Kopi Nusantara
Acara ini adalah festival coffee, tetapi yang hadir bukan hanya para pecinta kopi saja. Orang-orang yang ingin mengetahui pengetahuan tentang kopi, juga ada dalam acara ini. Termasuk para pembuat kopi serta pengusaha kopi yang ingin menggali dan berbagi tentang kopi.
Bahkan, para pembuat kopi itu saling menunjukan memampuannya dalam membuat dan meracik kopi yang enak dan nikmat. Mereka mengambil bahan kopi, menakar, mencampur hingga menyajikan dengan sanga indah. Aksi mereka, menjadi daya tarik bagi para pengunjung.
Itulah, gambaran Indonesia Coffee Festival 2024 yang digelar The Bartimes berkolaborasi dengan Discovery Kartika Plaza Hotel pada Selasa, 1 OKtober 2024. Dalam kompetisi tersebut, diikuti sebanyak 12 orang pembuat kopi di hotel dan coffee shop di seluruh Bali.
Para pengunjung yang memang penghobi minum kopi itu, rampak merasa senang. Sebab, mereka dapat menyaksikan bagaimana mengolah kopi yang baik dan benar. Maka wajar, pengunjung yang hadir dapat menyaksikan secara langsung aksi para pembuat kopi enak itu.
“Indonesia Coffee Festival 2024 ini bertujuan untuk menggairahkan kembali dunia perkopian di Nusantara,” kata Food and Beverage Director Discovery Kartika Plaza, Adji Pramono disela-sela festival tersebut.
Pada sesi talkshow, menghadirkan Wirawan Tjahjadi selalu owner dan pemilik legenda kopi di Bali, yakni Bali Coffee. Lalu ada juga Stephani Irawan salah satu barista wanita Indonesia yang sudah dikenal di dunia internasional.
Selain kegiatan talkshow dan kompetisi, event yang digelar sehari penuh ini diisi pula dengan kegiatan pameran dari komunitas kopi. “Ini juga menjadi bentuk dukungan kami khususnya pada komunitas kopi di Bali dan Indonesia pada umumnya,” terang Adji Pramono.
Adji Pramono juga menyebutkan bahwa Indonesia sebagai salah satu dari 3 besar pengeksport kopi terbesar di dunia. Maka, sudah sepatutnya kembali dibangkitkan dan harapannya ke depan kopi ini juga bisa menjadi semakin besar dan menunjang perekonomian.
Setelah ke 12 peserta itu mengadu kemampuan dalam meracik kopi, dewan juri kemudian menetapkan Ade Sukma Nurjaya (Lukisan Coffee) sebagai Juara I. Lalu,
Sementara untuk Juara II dan III masing-masing diberikan kepada Davied Chandra Kusuma (Illy Coffee) dan Komang Ayu Wisni Antari (The Mulia Hotel). [B/*/puspa]
Balihbalihan merupakan website yang membahas seputar informasi pariwisata dan seni budaya di Bali