Bali International Big Smoke Festival Padukan UMKM, Industri Kreatif dan Musik

 Bali International Big Smoke Festival Padukan UMKM, Industri Kreatif dan Musik

Bali International Big Smoke Festival padukan UMKM, industri kreatif dan musik/Foto: ist

Menyaksikan sajian Bali International Big Smoke Festival, pasti terpesona dibuatnya. Pasalnya, Bali Collection The Nusa Dua mengkemas sajian seni ini sangat kreatif, atraktif dan menarik. Maka tak heran, selama festival ini digelar dari 6-15 Juni 2024, sangat diminati pengunjung.

Masyarakat local, berbaur bersama masyarakat luar daerah, bahkan luar negeri. Mereka, memang senang, bahkan beberapa dari mereka merupkan pecinta budaya Bali, sehingga setiap sajiannya diburu bidikan kamera, baik yang professional ataupun yang hanya menjadikan koleksi pribadi.

Festival yang bekerjasama dengan Citra Indotama ini menghadirkan Bazaar Art & Fashion UMKM serta kegiatan live music, dan DJ tanggal 13 – 15 Juni 2024. Festival ini merupakan event musik kolaborasi antara konsumen dan produsen F&B.

Event musik kolaborasi tersebut juga memadukan dengan Fashion dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Festival ini dibuka untuk umum, dan gratis yang sajiannya dimulai pukul 15:00 – 22:00 WITA.

Baca Juga:  Gianyar Punya “Jembatan Kaca”. Konon Pertama di Asia Tenggara

“Sederet musisi papan atas juga ikut memeriahkan festival ini, diantaranya Iwa K, Gugun Blues Shelter, Adam Jagwani, Nick Manuputty, Steven Poe, DJ Iris dan musisi lainnya,” kata General Manager The Nusa Dua, I Made Agus Dwiatmika, Jumat 14 Juni 2024.

Bali Collection, salah satu tenant The Nusa Dua, memiliki luas 8 hektar dengan kawasan terbuka yang rindang. Tenant ini sebagai pusat perbelanjaan dan kuliner terbesar di area Nusa Dua, dengan sentuhan campuran gaya Bali dan modern.

Saat ini, Bali Collection memiliki 67 tenant yang menawarkan berbagai pilihan makanan dan minuman, fashion, spa, es krim dan gelato, farmasi, department store, serta berbagai produk UMKM.

“ITDC selaku pengelola kawasan The Nusa Dua sangat mendukung kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh tenant di kawasan The Nusa Dua. Kami berharap festival kolaborasi ini mampu menjadi magnet bagi segala kalangan maupun pasar,” harap Made Agus.

Baca Juga:  Denfest Ke-16 Angkat Tema “Jayastambha” Libatkan 2.548 Seniman dan 178 UMKM

Head of Property Bali Collection, Robert Aditya Pramana menambahkan, Bali Collection dalam visi misinya mengangkat seni budaya Indonesia. Saat ini mempersembahkan kemasan acara Big Smoke Festival.

Acara ini mempersembahkan Produk Cerutu dari tembakau terbaik Indonesia, seni budaya kreatif Bali dalam bentuk Musik, Tarian, Lukisan, Pakaian dan produk-produk unggulan yang dibungkus dalam suasana festival musik dan fashion Show.

“Acara ini akan menjadi acara rutin Bali Collection untuk menunjang Komunitas Penyewa di Bali Collection, aktivitas kawasan di The Nusa Dua dan Industri Pariwisata Bali secara keseluruhan,” ujarnya.

Bali Collection menyediakan layanan Shuttle Bus gratis bagi pengunjung yang menginap di hotel area Nusa Dua dan Tanjung Benoa. The Nusa Dua sebagai kawasan yang terintegrasi juga memiliki fasilitas penunjang akomodasi dan kegiatan MICE.

Baca Juga:  Sanctoo Suites & Villas Maknai “Rahina Tumpek Wayang” Gelar Aksi Bersih Sampah Plastik

Termasuk Museum Pasifika yang menyajikan kebudayaan Asia dan Pasifik dari berbagai macam artefak budaya, Bali Nusa Dua Theatre yang menampilkan Devdan Show (Treasure of Archipelago) setiap hari Senin, Rabu dan Sabtu, Bali International Golf Club dengan 18 hole course.

Fasilitas kesehatan bertaraf internasional seperti BIMC Siloam Hospital dan Bunda Morula, serta Mspa (fasilitas spa lengkap) dan Manarai Beach House, sebuah beach Club yang menggabungkan tradisi Bali dan modern.

Pulau Peninsula, outdoor space di kawasan The Nusa Dua, memiliki atraksi alam Water Blow dengan tiket masuk mulai dari Rp15.000/orang, serta Taksu Art Stage yang menampilkan Kecak and Barong Dance Show setiap hari Jumat pukul 18.00-19.00 WITA dengan harga tiket Rp150.000/orang.

“Kami pastikan seluruh fasilitas kawasan The Nusa Dua akan memberikan pengalaman dan layanan yang tidak terlupakan bagi seluruh wisatawan maupun pengunjung. Kami mengundang semua kalangan untuk dapat hadir dan menikmati festival ini dengan aman dan nyaman,” ucapnya. [B/*/darma]

Balih

Balihbalihan merupakan website yang membahas seputar informasi pariwisata dan seni budaya di Bali

Related post