Ayo, Rayakan Moment Spritual “Nyepi” Bersama Harris Hotel Seminyak

 Ayo, Rayakan Moment Spritual “Nyepi” Bersama Harris Hotel Seminyak

Ingin melihat Bali yang sunyi, sepi karena tidak aktif selama 24 jam? Tinggalah di Bali yang akan merayakan Hari Raya Nyepi yang menurut Kalender Bali, jatuh pada 22 Maret 2023. Bagi masyarakat Hindu di Bali, pada saat Nyepi, merupakan hari yang penuh dengan refleksi diri dan pengendalian diri, yakni dengan mengikuti Catur Brata Penyepian, yaitu Amati Geni (tidak menyalakan api, lampu), Amati Karya (tidak melakukan pekerjaan), Amati Lelungan (tidak bepergian) dan Amati Lelanguan (tidak melakukan kesenangan).

Jika sudah ada di Bali menjelang Nyepi, maka akan dapat menyaksikan budaya Bali yang dilakukan oleh masyarakat Bali. Nah, tempat tinggal yang tepat untuk dapat menikmati suasana hari Raya Nyepi itu adalah HARRIS Hotel Seminyak. Disamping dekat dengan aktivitas budaya Bali, hotel yang beralamat di Jala Drupadi No.99, Seminyak, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung itu menawarkan menginap luar biasa. “Kami menawarkan menginap termasuk sarapan setiap hari untuk 2 orang, juga makan siang dan makan malam pada Hari Nyepi,” ucap kata General Manager, Nyoman Wirayasa, Selasa (7/2).

Umat Hindu Bali tidak merayakan kedatangan tahun baru Saka dengan pesta mewah, namun merayakannya dengan meditasi sebagai gantinya. “Kami ingin mengundang para wisatawan juga masyarakat untuk mengalami momen spiritual sendiri, dengan harapan keseimbangan, harmoni, kemakmuran dan perdamaian. Termasuk mengambil bagian dalam acara budaya dan agama Bali,” ungkap Nyoman Wirayasa. [B/*]

Balih

Balihbalihan merupakan website yang membahas seputar informasi pariwisata dan seni budaya di Bali

Baca Juga:  Luminor Hotel Bali Tempat Menginap di Pusat Kota Legian. Tawarkan Sentuhan Modern yang Unik dan Estetika yang Memesona

Related post